Personil Polsek Labuhan Ruku Tingkatkan Terus Ops Kepolisian Wilayah Bina Waspada 2022

Berita, Kepolisian144 Dilihat

15 Desember 2022

Bhabinkamtibmas Polsek Labuhan Ruku terus aktif sambangi masyarakat bertujuan untuk meningkatkan daya cegah dan daya tangkal masyarakat terhadap gangguan dari sekolompok Radikal, Agama, Idiologi Ekstremisme, Separatisme dan kelompok aliran Agama dan Kepercayaan yang menyesatkan atau kelompok Anti Pancasila yang dapat menggangu Stabilitas Kamtibmas jelang Natal 25 Desember 2022 dan Tahun Baru 1 Januari 2023.

Pada saat Bhabinkamtibmas Aipda PP Nasution menyambangi Desa Mekar Mulio, Kecamatan. Sei Balai, Kabupaten.Batu Bara pada 15 Desember 2022 pukul 10 : 00 wib, secara langsung Bhabinkamtibmas memberikan arahan dan bimbingan kepada para Kepala Dusun dan Masyarakat, dengan mengatakan,”

Saya minta kepada para Kepala Dusun dan masyarakat, hendaknya dapat secara bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas agar tetap kondusif, yang terpenting jangan mudah  percaya dengan isu atau berita (Hoax) yang belum diketahui fakta dan kebenarannya.

Bila ada mengetahui perbuatan dari orang-orang yang tidak bertanggung jawab dan mengarah kesuatu perbuatan yang melanggar Hukum, Hendaknya segera laporkan ke pihak kepolisian, atau bisa juga langsung ke Bhabinkamtibmas melalui no telepon yang tercantum di Kart Nama yang telah di bagikan. Terang,” Bhabinkamtibmas dengan nada tegas.

R. Hutagaol 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *