PKS Muda Batu Bara Hadir Di Batu Bara Dikomandoi M Taufik Siagian dan Ocha S. Kardiadinata

Daerah27 Dilihat

Incarkasus.com Batu Bara 11 Oktober 2020

Kepengurusan PKS Muda sebagai gerakan yang digagas untuk memaksimalkan segala sumberdaya yang ada untuk menggalang serta membina pemuda hadir di Kabupaten Batu Bara.

Dikoordinatori Muhammad Taufik Siagian dan Ocha S. Kardiadinata sebagai
Sekretaris, PKS Muda Batu Bara dilantik oleh Koordinator PKS Muda Sumatera Utara Dimas Alfyan Singarimbun di Kopi TM 100 Desa Sipare-pare Kecamatan Air Putih Kabupaten Batu Bara, Minggu (11/10/2020).

Ketua DPD PKS Batu Bara Amat Mukhtas menyambut positif berdirinya wadah generasi muda tersebut di Kabupaten Batu Bara.

“Pemuda harus mendapat perhatian. Karena mereka hatinya lembut dan memiliki potensi yg luar biasa. Tugas orang tua untuk membimbing serta mengarahkan pemuda menuju kehidupan positif dan
konstruktif. Allahuakbar”, ucap Anggota DPRD Batu Bara tersebut.

Dengan hadirnya PKS di Kabupaten Batu Bara, anggota DPRD Sumatera Utara asal Batu Bara Ahmad Hadian Kardiadinata mengajak anak muda Batu Bara, bergabung dengan PKS Muda.

“Ini bukan kumpulan anak muda biasa. Kamu akan enjoy didalamnya. Belajar adab dan menambah ilmu. Banyak ilmu agama dan ilmu dunia serta kreatifitas yang akan kamu dapatkan buat bekal hidupmu.
Ingat. Kesalahan terbesar seorang pemuda adalah jika ia diam tak mau berbuat”, ajak Hadian.

Disebutkan, PKS Muda memiliki kegiatan menyenangkan dan membuat orang tertarik untuk bergabung. Acara-acara PKS muda juga tetap memberikan nilai kepada para pemuda.

Kegiatan-kegiatan PKS muda juga mampu mempertemukan antar komunitas pemuda serta mendorong mereka untuk berkolaborasi dalam karya sesuai trend gerakan pemuda saat ini yakni kolaborasi, karya dan inspirasi.

Ada puluhan kegiatan PKS muda yang menyenangkan dan menambah wawasan diantaranya bersih lingkungan, berbagai lomba, kunjungan seni budaya dan sosial.

Juga acara ngopi bareng komunitas, seminar, olahraga, sekolah politik, bakti sosial, serta konser dan penggalangan dana.

EP/Batu Bara

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *