Polres dan Ibu Bhayangkari Batu Bara Bersama KSJ Tinjau Dapur Umum di Polsek Indrapura

Uncategorized82 Dilihat

Incarkasus.com, Batu Bara 06 Agustus 2021

Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis SH. MH. bersama Bhayangkari Cabang Batu Bara dan KSJ (Komunitas Sedekah Jumat) melaksanakan pengecekan Dapur umum Polres Batu Bara di Mako Polsek Indrapura Desa Sipare pare, Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batu Bara. Juma’t (6/8/2021).

Turut serta pada saat peninjauan tersebut Ibu Bhayangkari Dr Henny Ikhwan SPd. MPd, Ketua KSJ Pusat Saharuddin, Kapolsek Indrapura AKP Sandi, anggota Bhayangkari, pengurus KSJ Kecamatan, Personil Polres Batu Bara.

Saat meninjau dapur umum tersebut Kapolres menyampaikan, bahwa dapur ini di bentuk guna membantu para masyarakat terdampak Civid 19 serta para petugas yang bekerja dilapangan.ujar Ikhwan.

Sementara saat menyerah kan nasi Kotak kepada warga di Desa Pasar Lapan Ketua Bhayangkari Dr Henny, berpesan kepada warga untuk menjaga kesehatan, tetap jalankan prokes, serta rajin mengkonsumsi Vitamin guna menambah kebugaran tubuh.

Sebelumnya Kapolres Batu Bara bersama Bhayangkari Cabang Batu Bara dan KSJ Memberikan Santunan dan 200 Paket Nasi Kotak kepada masyarakat yang berdampak Covid 19 yang bertempat di Desa Pasar 8, Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batu Bara.

Fadly

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *