17 November 2022
Diperkirakan luapan air sungai semakin membesar mengakibatkan pemukiman masyarakat Desa Simpang Gambus, terendam dengan ketigian mencapai hampir 2 meter, mengetahui hal tersebut Kapolres Batu Bara AKBP Jose DC Fernandes.S.IK kembali melakukan pengecekan sekaligus memberikan bantuan sumbako kepada masyarakat. 17 November 2022 pukul 07 : 00 wib.
Tidak hanya Kapolres Batu Bara pengecekan pemukiman masyarakat yang terdampak banjir, diikuti oleh,’ Bupati Batu Bara Ir.H Zahir M.AP, Waka Polres Kompol Jono Sirait.SH.MH, Kabag Ops Kompol Imam Alriyuddin.SH.MH Kabag SDM Kompol Elfrida Lumban Raja.SE, Kasat Samapta AKP DP Sinaga.SH, Kasat Intelkam AKP Rubenta Tarigan.SH, Kapolsek Lima Puluh AKP Rusdi.SH.MM, OPD Batu Bara, Para Personil Polres Batu Bara dan para personil BPBP Kabupaten.Batu Bara.
Selanjutnya untuk mengantisipasi berbagai hal akibat luapan air sungai, posko siaga bencana Polri Polres Batu Bara didirikan 1 tenda, Posko siaga bencana BPBD Batu Bara didirikan 2 Tenda dan Posko kesehatan kementrian kesehatan didirikan 1 Tenda, untuk Pos pelayanan umum dipersiapkan 1 Unit Mobil dan 1 Unit Dapur umum.
Untuk memastikan kesehatan masyarakat pengungsi yang terdampak banjir akibat luapan sungai, Unit Kesehatan Poliklinik Polres Batu Bara terus melakukan pengecekan kesehatan masyarakat yang disertai dengan memberikan bantuan obat-obatan.
Melalui pantauan awak media diketahui,” Luapan air sungai yang menggenangi pemukiman masyarakat diperkirakan ketinggian mencapai 2 meter. Air yang tergenang sejak tanggal 15 November 2022 hingga saat masih belum tampak surut, sedangkan bantuan sosial yang diberikan kepada masyarakat berupa beras, mie Instan dan minyak goreng masih terus berlanjut.
Untuk situasi hingga saat ini terpantau masi dalam posisi terkendali.
R. Hutagaol