Kapolsek Lima Puluh Terus Aktif Tingkatkan Ops Kepolisian Wilayah

Berita, Kepolisian68 Dilihat

20 Desember 2022

Peduli keamanan dan ketertiban masyarakat jelang Natal 25 Desember 2022 dan Tahun Baru 1 Januari 2023, tanpa kenal lelah Kapolsek Lima Puluh AKP Rusdi.SH.MM terus aktif Berkoordinasi ke Ormas Islam sebagai upaya untuk meningkatkan Daya Cegah dan Daya Tangkal Masyarakat terhadap gangguan dari Kelompok Radikal Agama, Idiologi dan Kelompok Ekstremisme, Separatisme juga Kelompok aliran Agama/Kepercayaan yang dinilai sesat serta anti Pancasila. Bertempat di Kelurahan Lima Puluh, Kecamatan. Lima Puluh, Kabupaten. Batu Bara. 20 Desember 2022 pukul 11 : 30 wib.

Selain Kapolsek Lima Puluh,  berkoordinasi kepada ormas tersebut didampingi juga oleh,” Kanit Intel Adi K Damanik, tidak hanya berkoordinasi AKP Rusdi.SH.MM yang merupakan Kapolsek Lima Puluh secara langsung memberikan arahan dan bimbingan dengan mengatakan,” Jelang Natal dan Tahun Baru 2023 Ops Kepolisian Kewilayahan, Bina Waspada 2022 akan terus ditingkatkan bertujuan untuk mengantisipasi gangguan Kamtibmas yang saat ini berada dalam situasi aman, damai, tertib dan Kondusif, terkhusus di wilayah Hukum Polsek Lima Puluh dan Polres Batu Bara.

Kapolsek juga menambahkan,” Diharapkan juga kepada seluruh masyarakat dan para remaja, jelang Natal dan Tahun Baru yang waktunya sudah berada diambang pintu, hendaknya masyarakat secara bersama-sama dapat mendukung perayaan Natal yang merupakan hari besar bagi umat Kristen, sedangkan Tahun Baru 2023 semua masyarakat dapat menyambut dengan meriah. 

Selanjutnya saya juga sangat berterima kasih kepada Ketua MUI, Ketua Alwasliyah, Ketua Muhammadiyah, Ketua Nahdatul Ulama, Ketua Ijtihadiyah dan Ketua Persatuan Serikat Islam Kabupaten. Batu Bara yang secara langsung telah mendukung Ops Kepolisian Bina Waspada 2022. 

Yang paling terpenting Kamtibmas tetap dapat terjaga dengan baik bersama dukungan dari seluruh masyarakat yang tidak pernah percaya dengan berita bohong (Hoax). Pungkas,” AKP Rusdi.SH.MM dengan nada tegas dan penuh santun.

R. Hutagaol.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *