Polwan Polres Batu Bara Salurkan Baksos Kepada Ibu dan Janda Tangguh

Kepolisian178 Dilihat

incarkasus.com, Batu Bara 21 April 2021

Seluruh Polwan Polres Batu Bara memperingati hari Kartini 21 April diisi dengan  melakukan bakti sosial (baksos) kepada ibu-ibu dan janda tangguh di beberapa desa di Kabupaten Batu Bara, Rabu (21/4/2021) siang hingga menjelang Magrib.

Setelah mengikuti Apel dan berdoa, seluruh Polwan yang ada di jajaran Polres Batu Bara melangkah dengan niat mengunjung perempuan-perempuan tangguh yang berjuang hidup dengan menjadi tulang punggung keluarga.

Nek Rodiah (82) yang meski telah uzur harus menjadi tulang punggung menghidupi kedua anaknya dengan bekerja membuat sapu lidi dan bungkus ketupat. Nek Rodiah dibantu anak perempuannya yang memiliki keterbelakangan mental. Sedangkan anak laki-lakinya mengidap penyakit gangguan jiwa sepulang dari Malaysia.

Menghadapi kedua anak ditambah deraan ekonomi,  Rodiah hanya bisa pasrah dan berusaha sekuat tenaga agar anaknya bisa tetap hidup. Dari hasil kerjanya, Rodiah hanya memperoleh 7000 rupiah setiap hari.

Meski begitu, dirinya tidak pernah menyerah dengan apa yang diperoleh. Syukurlah sesekali warga memberi bantuan.

Namun disela-sela kisah Kartini terdahulu ternyata masih ada Kartini Indonesia yang sejati. Seperti Polwan Polres Batu Bara yang merupakan Kartini saat ini dipimpin Kabag Sumda Kompol Efrida Lumban Raja  merasa terpanggil untuk melakukan bakti sosial membantu para pejuang tangguh perempuan yang memperjuangkan kehidupan anak-anaknya sebagai tulang punggung keluarga.

Jesika, Rani, Eva,  Ester dan yang lainya sebagai Kartini sejati mengedukasi masyarakat untuk bisa berkarya dan peduli kepada sesama.  Ini adalah cita cita Kartini yang menjadikan masyarakat dapat lebih bisa bertahan dengan apa yang mereka bisa.

“Saat ini adalah bulan Ramadhan, bulan yang penuh keberkahan. Kami menilai para Kartini saat ini adalah ibu dan janda yang berjuang demi anak-anaknya. Menjadi tulang punggung dan harus berjuang sendiri tanpa suami”, terang Kabag Sumda Kompol Efrida Lumbanraja.

Disamping memberikan bantuan, Polwan Polres Batu Bara juga mengajarkan bagaimana cara mencari tambahan pendapatan sehari-hari seperti membuat usaha rumahan yang bisa dititipkan di kedai atau dijual sendiri.

Selain untuk ibu tangguh, Polwan Polres Batu Bara  juga memberikan bantuan kepada nenek yang usianya lanjut yang  lahir sebelum Indonesia merdeka.

“Kami harap mereka bisa menjadi contoh  bagi generasi muda. Menjadi  Kartini adalah sosok perempuan yang pantang menyerah berjuang untuk bisa mandiri dan tangguh untuk keluarganya”, pungkas Kabag Sumda.

EP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *