Apel Gabungan TNI Polri Di Pelataran Mako Koramil 01 Medang Deras Bentuk Program Quick Wins Presisi

Berita, Kepolisian69 Dilihat

05 November 2022

Apel Pagi Gabungan Personil Polsek Medang Deras bersama Personil TNI (Koramil 01) dan Camat Medang Deras Syahrizal.SH sebagai bentuk Kebersamaan dan Kekompakan. 05 November 2022 pukul 08.30 wib.Bertempat di Pelataran Mako Koramil 01 Medang Deras, Kabupaten.Batu Bara.

Apel pagi tersebut secara langsung dipimpin Kapolsek Medang Deras AKP M.Syafii AS yang diikuti juga oleh Kanit Unit Reskrim Ipda Wahidin SH, Kanit Binmas Aiptu Frans Santoso, Personil dari Koramil 01 dan Personil Polsek Medang Deras.

Dalam pelaksanaan Apel gabungan tersebut Kapolsek Medang Deras Juga memberikan arahan dengan mengatakan,” Saya minta kepada rekan-rekan Polri dan TNI untuk tetap bersatu dalam menjaga keamanan dan ketertiban pada Pelaksanaan  Pemilihan Kepala Desa 16 November 2022 mendatang, dan harus dapat dipastikan situasi berada dalam keadaan aman, tertib dan terkendali.

Begitu juga dengan Bhabinkamtibmas dan Babinsa harus merespon cepat bila terjadi permasalahan di Desa yang melaksanakan Pemilihan Kepala Desa, yang terpenting kekompakan TNI Polri  hurus tetap terjaga, terkhusus Personil Polsek Medang Deras dan personil Koramil 01. Pungkasnya.

Melalui Pantauan awak Media diketahui palaksanaan Apel Pagi gabungan tersebut berjalan dengan sangat baik, kompak dan tertib.

RH/LA.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *