Dukung Ketahanan Pangan Nasional Polri Arahkan Pemanfaatan Pekarangan

Uncategorized156 Dilihat

Incarkasus.com 12 Februari 2025

Kepolisian Resor Batu Bara melalui Satuan Binmas terus aktif memberikan dukungan untuk Program Ketahanan Pangan Nasional dengan memanfaatkan lahan di pekarangan rumah untuk dijadikan lahan produktif, berkaitan dengan hal tersebut, personil Kepolisian Polres Batu Bara secara langsung bersosialisasi ke masyarakat Desa Suka Raja, Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batu Bara. 12 Februari 2025.

Selanjutnya, Kasat Binmas Polres Batu Bara AKP Sutari juga menegaskan, tentang pentingnya ketahanan pangan sebagai Program Nasional  yang telah dicanangkan Pemerintah. 

Berkaitan dengan program yang dicanangkan oleh Perintah, Polri memutuskan untuk berperan aktif dalam menggerakkan masyarakat agar memanfaatkan lahan pekarangan menjadi sumber pangan yang bergizi, sesuai  dengan Program Nasional yang dicanangkan Presiden dan Wakil Presiden RI, Prabowo – Gibran,” ujarnya.

Menurut pendapat AKP Sutari, Polri berperan dalam mengimplementasikan program ketahanan pangan dan mengajak masyarakat mengembangkan potensi pertanian, peternakan, dan perikanan merupakan hal terbaik sebagai sumber bahan pokok yang dibutuhkan. Jelasnya

Erizon Sirait.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *