26 Februari 2023
Antisipasi aksi tindak kejahatan kembali Personil Polsek Labuhan Ruku berpatroli disekitaran lokasi pesta tapai yang terletak di Desa Dahari Selebar hingga Desa Masjid Lama, Kecamatan. Talawi, Kabupaten. Batu Bara. 26 Februari 2023 pukul 22 : 00 wib.
Selain untuk mengantisipasi aksi tindak kejahatan, Patroli yang secara langsung dipimpin Kanit Samapta Iptu P Situngkir tersebut diikuti juga oleh,” Aipda Fadil P Nasution, Bripka Dedek Bambang dan Brigadir Hendra, bertujuan untuk memastikan situasi Kamtibmas tetap berada dalam posisi yang benar-benar Kondusif.

Tidak hanya berpatroli untuk memantau keamanan sekitaran lokasi Pesta tapai, Kanit Samapta juga memberikan himbauan kepada masyarakat padagang dan pengunjung, dengan mengatakan,” Diminta kepada seluru masyarakat yang dengan sengaja berkunjung ke pesta tapai, ataupun yang melintas, hendaknya tetap berhati-hati pada saat berkendara di tempat keramaian, bertujuan untuk mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.
Yang paling terpenting waspadai aksi premanisme, Geng motor, Begal motor dan aksi tindak kejahatan lainya, yang dapat menggangu situasi Kamtibmas wilayah Hukum Polsek Labuhan Ruku.

Selanjutnya melalui pantauan awak media diketahui Patroli disekitaran lokasi pesta tapai oleh personil Polsek Labuhan Ruku berjalan dengan sangat baik, aman, tertib dan terkendali hingga dipastikan berada dalam situasi yang benar-benar kondusif.
R. Hutagaol






