Patroli Sat Lantas Polres Batu Bara Pastikan Kelancaran Arus Lalu Lintas Jalan

Berita, Kepolisian66 Dilihat

Incarkasus.com 11 Mei 2024
 
Wujudkan implementasi program Kapolri, Sat Lantas Polres Batu Bara terus aktif melaksanakan Patroli Blue Light sekaligus Video memantau situasi kelancaran arus lalu lintas sebagai bentuk kegiatan preventif dengan menempatkan masing-masing anggota terkhusus pada malam hari. 11 Mei 2024 pukul 21 : 00 wib. 

Selanjutnya dalam patroli yang merupakan Implementasi Program Kapolri seluruh anggota Sat Lantas terkhusus Polres Batu Bara diwajibkan memberikan himbauan terbaik kepada para pengguna jalan, yang bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang akan atau sedang beraktivitas, sekaligus mencegah terjadinya berbagai aksi kejahatan di jalanan diataranya,” aksi  balap liar dan kebut kebutan di jalanan, hal tersebut kerap terjadi dan dilakukan oleh para remaja.

Untuk Titik lokasi Patroli blue light Sat Lantas Polres Batu Bara yang dipimpin Kasat Lantas AKP HW Siahaan.SH langsung menelusuri beberapa lokasi rawan laka, rawan kemacetan, rawan aki balap Liar dan rawan kejahatan jalanan diataranya, Jalinsum Indrapura, Jalinsum Bukit Tujuh Lima Puluh dan Jalinsum Sei bejangkar, Kecamatan.Sei Balai, Kabupaten. Batu Bara.

Selama dalam pelaksanaan Patroli Blue Light oleh Sat Lantas Polres Batu Bara diketahui, berjalan dengan baik, aman, tertib dan lancar hingga berada pada posisi yang benar-benar kondusif.

Ersyam.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *