Silaturahmi Babinsa Koramil 1802-07/Aimas Hadiri Halal Bihalal Warga Binaannya

Berita, Nasional54 Dilihat

30 Mei 2022

Komsos, Babinsa Koramil 1802-07/Aimas. Sertu Deni Beda menghadiri undangan halal bihalal bersama warga binaan di Kelurahan Kaligit,Distrik Aimas Kabupaten Sorong. Senin, (30/05/2022).

Kegiatan menghadiri undangan halal bihalal merupakan bagian dari kegiatan komunikasi sosial (Komsos) yang dilaksanakan Babinsa untuk mendukung tugas pokoknya diwilayah agar lebih dekat dengan seluruh komponen masyarakat demi terwujudnya kemanunggalan TNI dengan Rakyat.

Kegiatan halal bihalal ini di adakan oleh warga Kelurahan Kaligit terpantau Puluhan warga turut hadir dalam rangkaian acara tersebut. Menurut Babinsa, kegiatan halal bihalal ini sangat penting dilakukan guna menjalin silaturahmi diantara warga.

Selaku Babinsa, menyambut baik kegiatan halal bihalal ini guna merajut dan mempererat silaturahim, menjaga kerukunan masyarakat sekaligus sinergi masyarakat dengan aparat di sekitar tempat tinggalnya, baik dengan unsur Babinsa, Bhabinkamtibmas maupun dengan aparat lainnya,”Ujar Babinsa”.

Tim/Red

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *