Pembinaan Rohani & Mental Di Perkuat Personil Polres Batu Bara Dalam Mengemban Tugas

Uncategorized18 Dilihat

Incarkasus.com 10 April 2025

Kepolisian Resor Batu Bara bersama seluruh jajaran kembali laksanakan Pembinaan Rohani dan Mental, untuk Personil yang memeluk Agama Islam. 10 April 2025 pukul 08.15 wib. Bertempat di Mesjid Mitra Bhayangkara Polres Batu Bara dan bagi Personil yang memeluk Agama Kristen dilaksanakan di Aula Sarja Arya Racana Polres Batu Bara.

Dari informasi yang diterima oleh awak media diketahui, pembinaan Rohani dan Mental tersebut secara langsung diikuti juga oleh  Kapolres Batu Bara AKBP Doly Nelson HH Nainggolan.SH.MH, Waka Polres Kompol Imam Alriyuddin.SH.MH, para PJU, seluruh personil Polres Batu Bara, ASN dan PHL.

Dalam Bimbingan Rohani dan Mental, untuk yang beragama Islam, tausyahnya di sampaikan oleh Ustadz Jamaludin Damanik.S.Ag.M.A sedangkan Pengkhotbah untuk Sgama Kristen sampaikan oleh Pdt. Simpan Sihombing.S.Th.

Selanjutnya Kapolres Batu Bara AKBP Doly Nelson HH Nainggolan.SH.MH melalui Kasi Humas  AKP A.H Sagala secara jelas mengatakan,” Adapun kegiatan rutin di laksanakan disetiap hari Kamis dan usai Apel pagi, tujuan  Pembinaan Rohani dan Mental hanya untuk membentuk karakter psikis seluruh personil, agar memiliki keimanan yang kuat dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsi masing masing. Jelas”,  AKP A.H.Sagala.

Lebih lanjut, AKP AH Sagala juga menambahkan, Bimbingan Rohani & Mental dilaksanakan hanya untuk menjadikan kita memiliki tanggung jawab agar tetap bekerja sesuai dengan koridornya, yang terpenting berikan pelayanan secara maksimal dalam melaksanakan tugas setiap hari dan tetap melayani serta melindungi, mengayomi masyarakat dengan tulus ikhlas. Imbuh,”  AKP A.H Sagala.

Rudy Nasution.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *