Sat Lantas Polres Batu Bara Berikan Himbauan Masyarakat & Berkoordinasi ke Pihak PT. KAI

Uncategorized40 Dilihat

Incakasus.com 9 Januari 2025

Pastikan keamanan dan keselamatan bagi para pengguna jalan, kembali dan dengan tidak mengenal kata lelah dan jenuh, personil Sat Lantas Polres Batu Bara berikan himbauan dan arahan terbaik kepada masyarakat sekaligus berkoordinasi ke pihak PT.KAI terkait jalan perlintasan Kereta Api.  8 Januari 2025 pukul 12.00.wib

Lebih lanjut, menurut pandangan dari pihak Kepolisian Resor Batu Bara yang disampaikan oleh Kasi Humas AKP AH Sagala, sebagai perwakilan dari Kasat Lantas AKP Agnes Juwita.S.IK, Kanit Gakkum Sat Lantas, Kanit Kamsel Sat Lantas dan Seluruh Personil Sat Lantas yang bertugas dengan nada lembut dan santun mengatakan,” Adapun pelaksanaan kegiatan pada hari ini bertujuan untuk memberikan pandangan secara umum bagi para pengguna jalan dan berkoordinasi secara khusus ke pihak PT.KAI tentang semua titik jalur penyeberangan masyarakat di areal perlintasan Kereta Api.

Berkaitan dengan menjaga keselamatan bagi seluruh masyarakat pengguna jalan yang hendak melintas di jalur perlintasan Kereta Api diharapkan dapat lebih berhati hati dan waspada, hal tersebut dilakukan untuk menjaga keamanan bersama. Pungkas,” AKP AH Sagala.

Hendri.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *