Produk UMKM dan SDA Kabupaten Batu Bara Mulai Menyasar Ke Luar Negri.

Uncategorized207 Dilihat

Incarkasus.com, Batu Bara 4 juni 2021.

Produk andalan UMKM kabupaten Batu Bara mulai mencoba memperkenalkan karyanya untuk kali pertama pengiriman keluar negri.
Bupati Batubara Ir H Zahir MAP langsung menghadiri proses pengapalan Perdana Ekspor Produk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Kabupaten Batubara di Pelabuhan Dermaga C Inalum Kuala Tanjung, Jumat (4/6).

“Saya sangat berterima kasih kepada semua pihak yang telah ikut mensukseskan program ini,” kata Bupati Zahir.

Dikatakannya lagi, dengan suksesnya program pengiriman hasil Sumber Daya Alam dan hasil Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang akan dikirim ke negeri jiran tetangga (Malaysia), tentunya akan berdampak positif bagi masyarakat Batubara khususnya pelaku Usaha dan UMKM.

Untuk itu saya berharap kepada seluruh pelaku usaha UMKM terus berpacu menciptakan produk produk unggulan agar dapat bersaing hingga manca negara, sebutnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Plt Dinas Koperasi UMKM Arif Hanafiah, Direktur Pelaksana Inalum Shopia Isabela Watimena, Wakapolres Batubara Kompol Rudy Candra SH MH MM, Kodim 02/08 Asahan Letkol Inf SM Beruh, Danlanal TBA Letkol Laut (P) Robinson Hendrik Etwiory SE, Kajari Batubara, Dirut PT. Pelindo I yang diwakili Dirut PT Prima Multi Terminal Rudi Susanto, Tokoh Masyarakat Batubara Prof DR OK Saidin SH MHum, Tokoh Gemkara dan Pelaku UMKM Batubara.

Eka

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *