24 Juli 2022
Dalam upaya mengikatkan keamanan dan ketertiban Wilayah yang sekaligus membarantas peredaran Narkotika, Personil Polres Batu Bara melaksanakan Razia Penyakit Masyarakat (Pekat) yang telah ditetapkan menjadi Atensi Kapolres Batu Bara AKBP Jose DCFernandes.S.IK

Selanjutnya beberapa Personil Polres Batu Bara secara langsung diterjunkan untuk melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dalam gelar razia Narkotika dan Penyakit Masyarakat (Pekat) di Wilayah Hukum Polres Batu Bara. 23 Juli 2022 malam

Razia tersebut digelar secara gabungan dan dipimpin langsung oleh Kapolres Batu Bara untuk menyeser beberapa Penginapan ( Hotel) yang ada di Kecamatan Air Putih dan Kecamatan Sei Suka. Kabupaten Batu Bara.

Dalam gelar razia tersebut terdapat Hotel yang berada diwilayah Desa Tanah Rendah, Kecamatan. Air Putih, personil Polres Batu Bara yang bertugas berhasil mengamankan 2 orang pria dan seorang wanita, setelah dilakukan penggeledahan terhadap ketiga orang tersebut, tidak ada ditemukan barang bukti Narkotika jenis apapun, tetapi setelah ketiganya dilakukan tes urine, hasilnya positif. Tindakan selanjutnya ketiga orang tersebut dibawa ke Mako Polres Batu Bara untuk dilakukan proses lebih lanjut.

Tidak sampai disitu saja, Personil Polres Batu Bara juga melakukan pemeriksaan di Hotel yang terletak di wilayah Desa Sipare-pare, Kecamatan. Sei Suka, sama sekali tidak ada ditemukan masyarakat yang berada di hotel tersebut menggunakan/memiliki Narkotika.
Pelaksanaan Razia yang dilakukan Personil Polres Batu Bara hingga dini hari tersebut, diikuti juga oleh Kabag Ops Kompol Imam Alriyuddin.SH.MH, Kasat Res Narkoba AKP Sastrawan Tarigan.SH, KBO Satres Narkoba AKP Yahman, Kaurmintu Sat Res Narkoba Ipda K Manurung, Kanit I Sat Res Narkoba Ipda R.Bimo Setiadi S, Kanit II Sat Res Narkoba Iptu P Tamba dan beberapa personil lainnya berjalan aman dan kondusif.
Rizal Hutagaol.