Kasat Lantas Polres Batu Bara Pimpin Ops Yustisi Terhadap Pengguna Jalan

Kepolisian128 Dilihat

incarkasus.com, Batu Bara 26 Januari 2021

Pandemi Covid-19 yang belum mereda harus disikapi oleh seluruh masyarakat dan pemangku kepentingan. Seluruh elemen harus saling bahu membahu untuk memutus mata rantai Covid-19 yang telah menyebabkan jatuhnya korban.

Ajakan tersebut disampaikan Kasat Lantas Polres Batu Bara AKP Eridal Fitra pada Ops Yustisi penegakan Protokol Kesehatan (Prokes) dan disiplin berlalu lintas di Lima Puluh, Selasa (26/1/2021).

Ops Yustisi yang dipimpin Kasat Lantas dan diikuti 16 personil Sat Lantas digelar di Ringroad Jalan Perdagangan- Lima Puluh dan Ring Road Lima Puluh – Jalan Medan menyasar pengendara sepeda motor, mobil angkutan dan mobil pribadi.

“Tim melaksanakan kegiatan pengaturan dipersimpangan jalan serta Ops Yustisi diwilkum Polres Batu Bara guna menciptakan rasa aman dan kondusif terhadap masyarakat sebagai pengguna jalan. Kita juga menghimbauan  pengguna jalan untuk disiplin berlalulintas, tetap mematuhi   peraturan Protokol Kesehatan berupa 4 M, Memakai Masker, Mencuci tangan, Menjaga Jarak dan Menjauhi Kerumunan agar terhindar dari pandemi Covid-19”, terang AKP Eridal Fitra.

Pantauan media, selain menyasar pengguna jalan, tim Ops Yustisi Sat Lantas menyampaikan himbauan terhadap masyarakat yang berbelanja di Pasar Tradisional agar selalu mematuhi Protokol Kesehatan, tetap memakai masker setiap melakukan  aktivitas baik didalam maupun diluar rumah.

Pada kesempatan tersebut tim Ops Yustisi hanya memberi teguran lisan sembari membagi stiker ajakan memakai masker dan menjaga keluarga. AYO PAKAI MASKER Dan JAGA DIRI,JAGA KELUARGA DAN JAGA NEGARA.

EP/ Batu Bara

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *