Surya Wahyu Danil.SH.MH Terpilih Sebagai Ketua Kaum Yang Baru 

Berita, Politik6 Dilihat

15 Oktober 2022

KAUM (Korps Advokat Alumni UMSU) telah selesai melangsungkan rapat pengurus dan rapat dewan pendiri, beragendakan penyampaian Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) Pengurus yang lama dan pemilihan ketua baru periode 2022/2024. 

Rapat telah selesai dilaksanakan dengan lancar,  di Sekretariat, dihadiri oleh para pengurus dan pendiri KAUM, rapat ini merupakan agenda tahunan untuk pergantian kepengurusan setelah habis periodeisasinya” kata Sawaluddin Sinaga, S.H., yang didaulat sebagai pimpinan rapat.

Alhamdulillah Kami telah bermusyawarah secara mufakat dan aklamasi memilih Surya Wahyu Danil, S.H., M.H., sebagai Ketua KAUM terpilih yang menggantikan M. Irsad Lubis, S.H., selaku ketua lama” lanjut Sawal.

Pergantian pengurus merupakan keharusan di dalam organisasi KAUM untuk menyegarkan kepengurusan ke arah yang lebih solid dan jaya. 

Kami sangat bangga mempunyai KAUM sebagai wadah menjalin kekeluargaan diantara alumni FH UMSU yang berprofesi sebagai advokat, Saya berharap KAUM dapat lebih baik lagi, lebih solid dan jaya sesuai yel-yel KAUM, saya mengucapkan selamat kepada Abang Kami Surya Wahyu Danil yang telah terpilih, Kami percaya Beliau bisa menakhodai KAUM untuk lebih diperhitungkan di tengah-tengah masyarakat” kata M. Irsad Lubis, S.H., sebagai ketua yang lama.

Setelah terpilih, dalam sambutannya, Surya Wahyu Danil, S.H., M.H., bertekad untuk memberikan pengabdian yang maksimal pada KAUM, agar persaudaraan antara para pengurus dan para anggota dapat terjalin, KAUM dapat berkontribusi dalam penegakan hukum dalam membela hak-hak masyarakat dan membela anggota.

“Saya berterima kasih kepada Bang Mahmud Irsad Lubis yang selama ini telah membawa KAUM menjadi organisasi yang dikenal dan diperhitungkan  di tengah-tengah masyarakat, insyaallah saya akan mempertahankan itu, dan memimpin KAUM ke arah yang lebih baik” kata Surya.

“Dalam waktu dekat Kami akan menyusun kepengurusan dan rencana-rencana organisasi untuk melengkapi perangkat organisasi dengan mengakomodir suara-suara anggota” lanjut Surya.

 Saya berterima kasih kepada seluruh anggota KAUM, insyaallah kepercayaan yang diberikan akan saya jalankan semaksimal mungkin. Saya berharap dukungan dari para senior dan anggota serta semua pihak yang terlibat di dalam KAUM. Kata Surya.

Rapat di hadiri oleh puluhan anggota KAUM,Zakaria Rambe,SH salah seorang pendiri dan Dewan Pengawas KAUM di akhir pertemuan menegaskan kepada ketua yang baru agar menjaga nama baik KAUM dan istiqomah dalam berkiprah serta mengawal kekompakan sesama anggota karena kita berbasis alumni..

Rel

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *