Incarkasus.com, Sergai 08 Januari 2021.
Miris melihat kondisi Sofi Amelia gadis belia usia 13 tahun yang menderita kelainan jantung yang terbaring lemah ditempat tidur yang sangat sederhana dirumahnya.
Mendengar adanya seorang gadis belia penderita kelainan jantung tersebut, dengan serta merta Kasat Reskrim Kepolisian Serdang bedagai Pandu Winata yang sebelumnya pernah membantu anak yatim piatu dan anak-anak yang berasal dari keluarga yang tidak mampu, kini kembali memberikan bantuan kepada Sofi Amelia gadis belia 13 tahun penderita kalainan jantung.
Pandu Winata yang kini menjabat sebagai Kasat Reskrim Kepolisian Serdang Bedagai merupakan Alumni Akademi Kepolisian (AKPOL) Tahun 2010 diketahui memiliki jiwa sosial yang begitu besar sehingga bersedia turun langsung untuk melihat kondisi Sofi Amelia yang berada dikediamanya Dusun I Desa Tebing Tinggi. Kecamatan. Tanjung Beringin Serdang Bedagai 08 Januari 2021.
Dalam kunjungan tersebut, Kasat Reskrim Pandu Winata, yang di dampingi KBO Reskrim, Iptu. Adi Santika, bersama anggota Unit PPA Sat Reskrim Kepolisian Resor Serdang Bedagai langsung disambut baik oleh Painem (38) dan Sudarman (56) keduanya merupakan orang tua kandung Sofi Amelia.
Dalam kunjungan untuk memberikan bantuan tersebut, Kasat Reskrim Serdang Bedagai, Pandu Winata juga memberikan semangat kepada kedua orang tua Sofi Amelia dengan mengatakan :
Saya berharap kepada kedua orang tua dan semua keluarga besar Sofi Amelia untuk tetap sabar dan selalu berdoa agar Sofi Amelia segera diberikan kesembuhan supaya dapat beraktifitas kembali seperti biasa, saya merasa sangat sedih melihat seorang anak mengalami sakit seperti yang dialami Sofi Amelia ini.
Sofi Amelia harus tetap semangat dan jangan putus asa, teruslah berdoa, saya yakin dan percaya Sofi Amelia pasti akan sembuh dan dapat beraktifitas seperti teman-teman Sofi Amelia yang lain.
Kedatangan kami hari ini untuk memberi semangat serta sedikit bantuan, saya harap jangan dilihat dari nilainya, tetapi lihatlah bentuk kepedulian kami sebagai Anggota Polri yang begitu peduli kepada masyarakat.
Kehidupan saya juga hampir sama seperti Sofi Amelia yang ditinggal ayah terlebih dahulu namun saya harus tetap semangat menjalani hidup ini dan terus berdoa. Saya yakin Sofi Amelia pasti bisa menjalani hidup ini dengan penuh kesabaran dan semangat yang dibarengi dengan selalu berdoa. Ucap. Pandu Winata, sembari menahan kesedihan.
Usai mengunjungi Sofi Amelia, Kasat Reskrim Kepolisian Serdang Bedagai Pandu Winata juga mengatakan : Kegiatan Selanjutnya adalah berbagi kasih atau Jumat barokah Sat Reskrim Polres Sergai.
Kunjungan pada hari ini karena adanya informasi dari rekan-rekan media yang memberitakan adanya seorang gadis belia 13 tahun yang menderita penyakit kelainan jantung, yang mengalami kesulitan biaya untuk berobat.
Mendengar keluhan itu, saya harus menyempatkan waktu untuk melakukan kunjungan serta sedikit memberikan bantuan, meskipun kegiatan Kepolisian Resor Serdang Bedagai sedang padat-padanya.
Untuk selanjutnya Kasat Reskrim Kepolisian Serdang Bedagai Pandu Winta, akan berkoordinasi dengan kepala rumah sakit dan Pemkab Sergai. bahwasanya ada warga yang sangat membutuhkan uluran tangan dari para dermawan dan pihak Pemerintah. Pungkas Pandu Winata.
Redaksi.